PARTS OF SPEECH

PARTS OF SPEECH




Apa sih PARTS OF SPEECH ? “PARTS “ itu Bagian-Bagian , “SPEECH” kata /ucapan yang mempunyai makna yang nantinya akan membentuk sebuah KALIMAT.
Jadi pengertian dari PART OF SPEECH adalah bagian /jenis –jenis kelas kata . Kenapa kita perlu mengetahui dan memahami kelas – kelas kata , karena dalam sebuah kalimat akan terdiri dari beberapa kumpulan kata. Yang mana kata-kata yang menyusun sebuah kalimat itu mempunyai kedudukan sendiri –sendiri. Coba kita lihat dalam contoh sederhana di bawah ini :
e.g :
UPIN DAN IPIN  PERGI  KE SEKOLAH  BERSAMA-SAMA  TADI PAGI.
Kalimat diatas coba kita pecah-pecah untuk analisa :
·         Upin dan Ipin adalah Kata Benda , yang berfungsi Sebagai Subjek ( yang melakukan pekerjaan )
·         Pergi adalah Kata kerja, yang berfungsi sebagai Predikat
·         Ke Sekolah adalah Kata benda , yang berfungsi sebagai Objek (yang dikenai pekerjaan )
·         Bersama-sama adalah keterangan , yang berfungsi sebagai keterangan
·         Tadi pagi adalah keterangan , yang berfungsi sebagai keterangan
Dari penganalisaan diatas , kita tahu bahwa dalam sebuah kalimat terdiri dari beberapa kata yang mempunyai fungsi berbeda-beda. Perlunya memahami PARTS OF SPEECH sangat penting karena ini adalah dasar pertama belajar TATA BAHASA INGGRIS atau GRAMMAR. Dibawah ini akan saya sampaikan PART OF SPEECH secara  singkat saja sebagai pemahaman awal. Apa saja kah PARTS OF SPEECH itu , mari kita lihat :

1.      NOUN
Adalah kata yang  digunakan untuk menunjukan KATA BENDA.
Macamnya :
·          Person                : orang, nama orang,nama gelar
·         Non-Person       : benda mati, hewan, dan lain –lain

2.      VERB
Adalah kata yang menunjukan KATA KERJA
Berdasarkan BENTUKNYA :
·         PRESENT VERB                              : V1 | Ves/ s
·         PAST FORM                       : V2  : Regular Verb (Ved ), Irregular Verb
·         PARTICIPLE FORM       : Present Participle : Ving | Past Participle : Ved , irregular Verb

Berdasarkan FUNGSI / POSISINYA :
·         VERB ORDINARY : merupakan kata kerja utama, harus ada dalam suatu kalimat, jumlahnya hanya satu kecuali ada conjunction , dan letaknya setelah Verb-verb auxiliary.
·         VERB AUXILIARY : merupakan kata kerja bantu,  yang kedudukannya boleh ada / boleh tidak , jumlahnya dalam sebuah kalimat bisa lebih dari satu, letaknya selalu sebelum Verb Ordinary.
e.g :
I              eat          snack
S              Vord        O

I              am         Eating                   snack
S              Vaux      Vord                    O
Dalam Sebuah Kalimat harus ada sebuah VERB , itu HARUS. Namun dalam Bahasa INGGRIS Fungsi dan penggunaan VERB dalam sebuah kalimat ada yang posisinya sebagai VERB ordinary dan ada yang posisinya sebagai VERB auxiliary.

3.      ADJECTIVE
Adalah kata sifat yang digunakan untuk menjelaskan noun atau pronoun  seperti : Character, Quality,Size, Age,Temperature,Shape, Colour, Nationality

4.      ADVERB
Adalah kata keterangan yang menjelaskan bagaimana caranya , dimana tempatnya, kapan waktunya, berapa kali dan sebagainya, suatu pekerjaan dilakukan atau suatu peristiwa terjadi.

5.      PRONOUN
Adalah kata ganti untuk orang/ person atau selain orang /non person.
Macam-macam pronoun :
Pronoun yang menempati
( Subject )
Pronoun yang menempati
( object )
Pronoun yang menunjukan kepemilikan sifat (Possesive Adjective )
Pronoun yang menunjukan kepemilikan (Possesive Pronoun )
Pronoun yang menunjukan diri (Reflexive Pronoun )
I       ( saya )
Me
My + noun (…Ku)
Mine (milikku)
My self ( dirinya )
You ( kamu )
You
Your + Noun (…Mu)
Yours ( milikmu)
Your Self
( dirimu )
We    ( kita)
Us
Our + noun
( …Kita )
Ours (milik kita )
Our Selves
(diri kita)
They
( mereka )
Them
Their +noun
( ….Mereka )
Theirs
 (milik mereka)
Them selves
 ( diri mereka )
He ( dia lk2 )
Him
His +noun
( …nya ( lk2) )
Hims
( miliknya lk2)
Him self
( dirinya )
She
( dia prm)
Her
Her  + noun
( …nya  prm)
Hers 
(miliknya prm)
Her Self
 (dirinya)
It
(dia non-person)
It
It+noun
(…..nya non person)
Its 
(miliknya non person )
It Self
 ( dirinya non person )





     









6.PREPOSITION
Adalah kata depan, yang menunjukan pertalian antara Noun , pronoun dan kata lainnya dlam sebuah kalimat. Kata depan diletakan sebelum kata benda untuk menerangkan posisi atau letak dari benda lain yang kita maksudkan.
Contoh : For, Into, at, to, before, after, because of, in, under, in front, behind, beside etc.

7.      CONJUNCTION
Adalah kata –kata yang digunakan untuk menghubungkan kata dengan kata , ungkapan dengan ungkapan, kalimat dengan kalimat dan sebagainya.
Contoh :
Because, If, and, besides, moreover, although, not only….but also…., either …or.., both…and… etc

8.      INTERJECTION
Adalah kata seru , yakni ucapan sepontan yang dimaksudkan menyatakan suatu perasaan /pikiran yang tiba-tiba terasa muncul, seprti perasaan Senang, Susah, sedih dan lain-lain.
                Contoh :
                Oh!
                Damn !
                How beautiful you are !
                What handsome boy he is !
                etc












Previous
Next Post »